![]() |
credit: http://rid-1-syah.blogspot.co.id/2014/03/review-film-grave-of-fireflies-download.html |
![]() |
credit: http://yudhimovic.blogspot.co.id/2011/11/film-inspiratif-miracle-of-giving-fool.html |
Setelah kedua orang tuanya meninggal, Lee Sung-Ryong, seorang pria yang mengidap keterbelakangan mental akibat racun asap arang ini tinggal bersama adiknya Jee-In yang masih duduk di bangku SMA. Akibat penyakit ‘idiot’ atau bodohnya, yang bisa ia lakukan hanyalah memanggang roti. Hal ini membuat Jee-In kesal. Ia merasa tak punya seorang kakak karena menurutnya kakaknya sama sekali tidak bisa diandalkan.
Padahal Sung-Ryong selalu berusaha menjaga Jee-In sesuai perintah mendiang ibunya. Ia menempel kertas kecil di tembok untuk mengingatkan dirinya bahwa setiap bangun pagi membuatkan roti panggang, menulis pesan jangan berisik karena Jee-In paling tidak suka diganggu dirinya, dan hal-hal lainnya.
Roti panggang yang dibuat Sung-Ryong tersebut sama sekali tidak pernah disentuh Jee-In. Meski begitu, Sung-Ryong terus berusaha menjaga Jee-In. Bahkan ia selalu berusaha agar Jee-In tidak pernah sakit. Sung-Ryong juga selalu mengulangi kalimat, “Jee-In adikku, dan aku kakaknya.” Hiks. Bagian ini yang paling mengharukan. Sampai akhirnya sebuah kejadian menimpa Sung-Ryong dan membuat Jee-In menyesal dan merasa bersalah.
My Sister Keeper
![]() |
credit: https://id.wikipedia.org/wiki/My_Sister%27s_Keeper |
Menurut Anna, kelahiran setiap anak adalah kebetulan. Tapi tidak bagi dirinya. Anna tahu bahwa kelahirannya ke dunia adalah sudah direncanakan orang tuanya, Brian Fetzgerald dan Sara Fetzgerald. Kate, sang kakak, mengidap kanker darah dan memerlukan sumsum tulang belakang. Sementara Jesse, kakak Kate, juga orang tuanya tidak ada sumsum tulang belakang yang cocok dengan Kate. Maka dari itu, dokter yang menangani penyakit Kate, mengusulkan agar orang tua Kate menambah anak lagi dengan proses bayi tabung. Karena sumsum tulang belakang dari keluarga biasanya minim resiko jika dibandingkan dengan menerima dari pendonor lain.
Tidak disangka, Anna justru berontak. Ia melapor pada pengacara bahwa sejak kecil ia mendapat perlakuan tidak seharusnya dari orang tuanya. Bagaimana mungkin ada orang tua yang tega menyiksa anaknya demi menyelamatkan anaknya yang lain. Sara, ibu Anna, tidak terima atas perlakuan Anna. Ia pun menantang dalam proses pengadilan.
Tanpa diketahui Brian dan Sara, Anna justru melakukan hal itu atas dasar perintah kakaknya. Kate sudah bosan dengan penyakitnya dan tahu bahwa hidupnya tidak akan lama lagi. Oleh karenanya, ia menyuruh Anna untuk berpura-pura melaporkan orang tuanya pada pengacara. Sampai di proses pengadilan, Jesse pun membongkar semuanya. Yang paling mengharukan adalah kehangatan kisah keluarga mereka, dan kedekatan Kate pada Anna juga Jesse :’)
Psssttt…. bagi yang punya rekomendasi film atau kartun bagus tentang kakak dan adik lainnya atau tentang keluarga, boleh ya berbagi di kolom komentar. Siapa tahu bermanfaat bagi pembaca lain juga 🙂
review film tentang kakak beradik ini memang sungguh mengharukan saya juga udah nongton jeh.
betewe ane komentar disini rajin, tapi kak admin yang blognya keren ini sepertinya males komentar balik…blognya udah master sih nih
Iya pak mengharukan 🙂
Hehe maaf ya Pak. Nanti saya mampir deh 🙂
My sister keeper itu kasian banget. 🙁 efek bayi tabung ya. hiks
Iya mbak :')
Aku penasaran ama my sister keeper. Tapi kayaknya nggak tega nonton karena sedih pastinya 🙁
Iya mbak :')
lagi nyari-nyari film ttg kakak adik, nah ini perlu ditonton, pas banget 🙂
Yaps ^_^
makasih referensi filmnya, buat nanti kalau ada waktu:)
Sama-sama mbak 🙂
penasaran banget pengen nonton film korea Miracle of Giving ini,, sudah lama pengen donlot tapi sampe sekarang belum kesampean 🙁
Iya bagus Mak. Ada kok di youtube 😀
klau jaman dahulu kala waktu masih beyes ada tuh film Children Of Heaven kereen.. dl waktu lihat kereeen tapi kalu lihatnya sekarang berasa aneh..
May sister keeper emang mengharukan ya. Film keluarga gini buat mengerti ikatan kakak dan adik. Kayak saya nih udah tinggal jauh dari kakak dan adik.